Seperti yang kita ketahui bersama, Honda Beat merupakan motor terlaris di Indonesia. Kesuksesan ini tak lepas dari penjualan Honda Beat yang berhasil mengalahkan skutik buatan Yamaha, Kawasaki, Suzuki, dan pabrikan lainnya. Bagi yang ingin tampil beda, pemilik Honda Beat kerap melakukan modifikasi. Biasanya orang membeli Honda Beat dikarenakan harganya murah. Sebagian pemilik Beat mengubahnya dengan berbagai macam gaya modifikasi yang sedang tren saat ini. Tema modifikasi Beat pun beragam, ada yang unik dan gagah, tapi tidak sedikit juga yang norak bin alay. Tak jarang modifikator Honda Beat juga mengingkut sertakan karyanya di ajang kontes modifikasi. Selain bisa dipamerkan pada orang banyak, mereka juga ingin membawa pulang piala. Beat hasil modifikasi bisa juga digunakan untuk kegiatan sehari-hari. Dunia modifikasi memang tak ada matinya. Pemilik Beat ingin memodifikasi dengan berbagai macam gaya, agar tampilannya menjadi lebih keren dan berbeda dari motor pada umumnya. Modifi...